Rabu, 07 Januari 2026

Warga Desa Sendaur Protes Kegiatan  Penyiraman Buras Rabat Jalan Paret Sentul Jaya Dan Jalan Paret  Nibung II Diduga Ada Indikasi, Mar'Up

Warga Desa Sendaur Protes Kegiatan Penyiraman Buras Rabat Jalan Paret Sentul Jaya Dan Jalan Paret Nibung II Diduga Ada Indikasi, Mar'Up





KabarPesisirNews.Com
KEP.MERANTI RIAU,   Pembangunan infrastruktur jalan, gedung atau Irigasi menang merupakan hal yang menjadi dambaan masyarakat Desa , meski demikian kalau  pekerjaannya dikerjakan dengan transparan dan terbuka untuk masyarakat .


Sementara masih banyak juga desa yang tak ada pembangunan yang sipat nya menonjol hanya biasa biasa saja, entah karena tak tau atau memang tak  mau  tau dengan alam dan kondisi desanya Serta  akan   berbuat apa dengan dana desanya.


Sebagai mana hal yang terjadi di Desa Sendaur Kecamatan Rangsang Pesisir Kabupaten Kepulauan Meranti, Provinsi Riau pelaksanaan kegiatan pembangunan Desa  yang di kerjakan terkesan tak sesuai dengan keinginan masyarakatnya salah satu contoh pekerjaan pembangunan dua bidang jalan yang dilaksanakan oleh desa  tahun 2025 lalu,  dan baru kini  di selesaikan  dengan melakukan  penyiraman buras Rabat  pada kedua bidang  jalan,  yaitu jalan paret Sentol jaya  dan jalan paret nibung II, yang dikerjakan awal  tahun 2025  


Namun kini baru di siram aspalnya, disisi lain kegiatan tersebut terkesan menimbulkan   kecurigaan di kalangan masyarakat setempat, karena  kondisi hasil pembangunannya tidak memuaskan.


Pekerjaan  penyiraman  dua bidang  jalan tersebut diduga dikerjakan asal jadi, hingga  menimbulkan sorotan oleh sejumlah warga desa tersebut.


Terkait kegiatan penyiraman buras Rabat bahu jalan paret  sentul  dan jalan paret Nibung II,  yang anggarannya bersumber dari dana desa (DDS) tahun 2025.


Menurut penilaian warga  setempat  hasil pekerjaan penyiraman tersebut tidak memuaskan dan terlihat tak ada kesan pembangunan dan dinilai pekerjaannya asal jadi, tipis ( masih terlihat pada dasar bahu jalan - red). 

Dari impor masi Yang di sampaikan masyarakat ke media ini maka kami lansung turun kelapangan Minggu (04/01/2026).


Hasil nya didapati  benar 
adanya informasi dari warga tersebut terkait kegiatan pekerjaan pembangunan siram buras rabat jalan Sentul Jaya dan jalan nibung II terlihat tidak ada kesan pembangunan hanya hasil penyiraman buras rabat tersebut tipis dan masih terlihat lobang-lobang kecil pada dasar bahu jalan tersebut,  tak berdampak ada pengaspalan. 

Menurut warga yang namanya tidak bersedia namanya di publikasi oleh media ini  ia mengatakan sebenarnya peristiwa tersebut telah disampaikan kepada kepala desa dan Babinkantibmas,  dan  mereka (sejumlah warga desa setempat ) tersebut menduga ada indikasi "Mar - up", pada kegiatan itu sebab pembangunannya dinilai asal jadi, ungkapnya. 


Isman selaku TPK kegiatan yang juga sebagai bendahara Desa  kami coba mendatangi tempat kediamanya  namun tidak berhasil ditemui untuk dikonfirmasi sementara  kepala desa Sendaur Ardianto, yang dikonfirmasi, ia mengaku ada sejumlah warganya yang menghadap kepadanya koreksi terhadap hasil kegiatan pembangunan penyiraman buras rabat beton pada bahu jalan tersebut, namun kata Ardianto peristiwa tersebut akan dimusyawarahkan dikantor desa. 


Dan dikatakan oleh kepala desa tersebut,  setelah ia dilantik ditambah jabatannya, terhitung empat bulan menjabat menggantikan Pj kepala desa artinya saya meneruskan kegiatan sisa anggaran dana desa (DDS) tahun 2025 dari Pj kepala desa. 


Ardianto juga menegaskan kegiatan penyiraman buras rabat pada bahu jalan Sentul Jaya dengan ukuran/demensi, 924 x 3.000 M, dengan  dana kegiatan Rp. 67.500.000.- dan jalan Nibung II ukuran / demensi, 1.110 x 250 dengan dana kegiatan Rp. 67.500.000.-, semua itu sesuai dengan RAB dan hasil RKP desa dengan jumlah barang jenis minyak aspal dari dua lokasi sebanyak 18 drum. 


Ardianto, juga membantah dalam kegiatan pembangunan tersebut dituding ada indikasi dugaan  "mar'up", saya pastikan tidak ada indikasi " mar'up", tegas kepala desa sendaur tersebut, dan ia minta peristiwa tersebut jangan diekspos ( off the record - red)."****






LIPUTAN          :    ZAINI
EDITOR            :     REDAKSI 
Pelabuhan dan Jembatan Desa Bandul Kembali Difungsikan Setelah Direhabilitasi Pemkab Meranti

Pelabuhan dan Jembatan Desa Bandul Kembali Difungsikan Setelah Direhabilitasi Pemkab Meranti




KabarPesisirNews.Com
KEP.MERANTI RIAU,   – 
Setelah bertahun-tahun mengalami kerusakan berat, pelabuhan dan jembatan akses utama masyarakat Desa Bandul, Kecamatan Tasik Putri Puyu, Kabupaten Kepulauan Meranti, kini kembali dapat dimanfaatkan. 


Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti melalui Dinas Perhubungan telah menyelesaikan rehabilitasi infrastruktur vital tersebut.


Rehabilitasi dilakukan menyusul laporan masyarakat terkait kondisi pelabuhan dan jembatan yang rusak parah dan membahayakan keselamatan warga. 


Menindaklanjuti laporan itu, Bupati Kepulauan Meranti AKBP (Purn) H. Asmar bersama sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait turun langsung meninjau lokasi.


Dalam peninjauan tersebut, Bupati menegaskan bahwa pelabuhan dan jembatan Desa Bandul memiliki peran strategis sebagai akses transportasi penumpang, bongkar muat barang, serta jalur evakuasi dan rujukan pasien ke Selatpanjang hingga Pekanbaru.


“Saat ini pelabuhan dan jembatan Desa Bandul sudah diperbaiki dan bisa kembali dimanfaatkan masyarakat. Akses ini sangat penting untuk aktivitas penumpang, bongkar muat, serta rujukan pasien sakit,” ujar Bupati H. Asmar, Selasa (6/1/2026).


Meski demikian, Bupati mengakui masih terdapat sejumlah pelabuhan dan jembatan lain di wilayah Kepulauan Meranti yang kondisinya rusak dan belum seluruhnya dapat direalisasikan perbaikannya.


“Kami mohon masyarakat bersabar. Beberapa titik lainnya sudah menjadi prioritas dan telah kami sampaikan ke dinas terkait untuk segera ditindaklanjuti,” katanya.


Perbaikan infrastruktur tersebut mendapat apresiasi dari masyarakat Desa Bandul. Salah seorang warga, Mas Anto, menyampaikan rasa syukur atas perhatian pemerintah daerah terhadap kebutuhan warga.


“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti. Pelabuhan dan jembatan ini sangat dibutuhkan masyarakat, baik untuk penumpang, buruh bongkar muat, maupun keperluan mendesak seperti orang sakit,” ungkapnya.


Apresiasi serupa disampaikan Kepala Desa Bandul, H. Karyawan, yang akrab disapa H. Wawan. Ia menyebut pelabuhan dan jembatan tersebut sebagai urat nadi kehidupan masyarakat desa.


“Atas nama pemerintah desa dan seluruh masyarakat Desa Bandul, kami mengucapkan terima kasih kepada Bupati, Wakil Bupati, dan Dinas Perhubungan Kepulauan Meranti. 


Pelabuhan dan jembatan ini menjadi akses utama seluruh aktivitas warga, termasuk rujukan pasien ke kabupaten dan provinsi,” tuturnya.


Dengan rampungnya rehabilitasi ini, aktivitas masyarakat Desa Bandul diharapkan kembali berjalan lebih aman dan lancar, sekaligus memperkuat konektivitas antarwilayah di Kabupaten Kepulauan Meranti."****





LIPUTAN        :    NUR
EDITOR          :     REDAKSI 

Selasa, 06 Januari 2026

Laskar Cup 2026 Resmi Ditutup, Turnamen Futsal Meriahkan Libur Sekolah di Kepulauan Meranti

Laskar Cup 2026 Resmi Ditutup, Turnamen Futsal Meriahkan Libur Sekolah di Kepulauan Meranti






KabarPesisirNews.Com
KEPULAUAN MERANTI RIAU, - Turnamen futsal Laskar Cup 2026 resmi ditutup di Desa Alai, Kecamatan Tebing Tinggi Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti, Selasa (5/1/2026). 


Ajang olahraga yang berlangsung selama masa libur sekolah ini sukses menyedot perhatian masyarakat dan disaksikan ratusan hingga hampir ribuan penonton pada partai final.


Ketua Umum Laskar FC, Miswan MP, menyampaikan ucapan selamat kepada tim-tim yang berhasil meraih juara serta memberikan apresiasi tinggi kepada panitia penyelenggara atas suksesnya pelaksanaan turnamen.


“Turnamen ini diharapkan dapat terus berlanjut ke depannya sebagai wadah pembinaan, sekaligus untuk meningkatkan minat, bakat, dan kemampuan generasi muda dalam olahraga futsal,” ujar Miswan.


Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya Laskar Cup 2026, mulai dari panitia, perangkat desa, wasit, hingga masyarakat yang antusias menyaksikan pertandingan. Menurutnya, ajang ini bukan hanya kompetisi, tetapi juga sarana menumbuhkan nilai sportivitas dan 


Kebersamaan di kalangan pelajar dan pemuda.
Pada Laskar Cup 2026, Kirain FC Selatpanjang berhasil keluar sebagai Juara I kategori putra, sementara Sasa FC meraih Juara I kategori putri setelah melalui pertandingan sengit hingga babak final.


Pertandingan final dipimpin oleh wasit Raja dan Ambri asal Selatpanjang, serta didukung wasit lainnya, termasuk Odang dari Tebing Tinggi Barat. Kepemimpinan wasit dinilai berjalan profesional dan menjunjung tinggi fair play sepanjang turnamen.


Sejak awal hingga penutupan, Laskar Cup 2026 berlangsung semarak dan menjadi hiburan positif bagi masyarakat, khususnya di masa libur sekolah. Turnamen ditutup dengan suasana penuh kegembiraan, diakhiri dengan perayaan sederhana bersama masyarakat serta sesi foto bersama tim juara dan panitia.


Keberhasilan Laskar Cup 2026 diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi penyelenggaraan turnamen serupa di masa mendatang guna mendorong kemajuan olahraga futsal di Kabupaten Kepulauan Meranti."****




LIPUTAN        :    MP
EDITOR           :   REDAKSI 
Bupati Kepulauan Meranti Sambut Kunjungan Kerja Danrem 031/Wira Bima dengan Prosesi Adat Melayu

Bupati Kepulauan Meranti Sambut Kunjungan Kerja Danrem 031/Wira Bima dengan Prosesi Adat Melayu






KabarPesisirNews.Com
KEP.MERANTI RIAU,    – 
Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H. Asmar, menyambut kunjungan kerja Komandan Korem (Danrem) 031/Wira Bima di Pelabuhan Tanjung Harapan, Senin (5/1/2026). 


Penyambutan berlangsung khidmat dengan nuansa adat Melayu sebagai bentuk penghormatan kepada tamu kehormatan.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Kepulauan Meranti Muzamil Baharudin, S.M., M.M., Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Aldi Lafa Faroqi, S.H., S.I.K., M.H., Dandim 0303/Bengkalis, Kepala Kejaksaan Negeri Kepulauan Meranti, Ketua DPH LAMR Kepulauan Meranti, Pabung 0304/Bengkalis, anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti, serta seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti.


Prosesi penyambutan diawali dengan pengalungan bunga oleh Bupati Asmar kepada Danrem 031/Wira Bima. Selanjutnya, perwakilan Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kabupaten Kepulauan Meranti memasangkan tanjak sebagai simbol kehormatan adat. Penyambutan semakin semarak dengan iringan musik kompang dan atraksi pencak silat khas Melayu.


Usai prosesi penyambutan, rombongan melanjutkan kunjungan ke lokasi Koperasi Desa Merah Putih di Kelurahan Tanjung Harapan. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari program “Bangun Koperasi Desa, Indonesia Jaya” yang digagas Kodim 0303/Bengkalis sebagai upaya memperkuat perekonomian masyarakat berbasis desa di Provinsi Riau.


Dalam sambutannya, Bupati Asmar menyampaikan apresiasi dan rasa hormat atas kunjungan kerja Danrem 031/Wira Bima ke Kabupaten Kepulauan Meranti.


“Kami mengucapkan terima kasih dan rasa hormat atas kehadiran Bapak Danrem di Kabupaten Kepulauan Meranti. Semoga merasa nyaman selama berada di daerah kami. Kami juga mohon maaf apabila dalam penyambutan dan pelayanan terdapat hal-hal yang kurang berkenan,” ujar Bupati.


Kunjungan kerja tersebut diharapkan dapat semakin memperkuat sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan serta mendorong pembangunan dan pemberdayaan ekonomi di wilayah Kepulauan Meranti."****




LIPUTAN         :     NUR
EDITOR            :    REDAKSI 

Senin, 05 Januari 2026

Satintelkam Polres Inhil Rayakan HUT Intelijen Polri ke-80, Tekankan Deteksi Dini Keamanan

Satintelkam Polres Inhil Rayakan HUT Intelijen Polri ke-80, Tekankan Deteksi Dini Keamanan




KabarPesisirNews.Com
TEMBILAHAN RIAU,    -
Satuan Intelijen dan Keamanan (Satintelkam) Polres Indragiri Hilir dibawah pimpinan AKP JAMALUDDIN .SH menggelar kegiatan syukuran dalam rangka memperingati Hari Jadi Intelijen Polri ke-80, Senin (5/1/2026) pagi. 


Kegiatan berlangsung di Ruangan Satintelkam Polres Inhil, Jalan Gajah Mada, Kecamatan Tembilahan, dengan suasana kekeluargaan dan tetap memperhatikan protokol keamanan.


Kegiatan dipimpin oleh Kapolres Inhil AKBP Farouk Oktora yang diwakili oleh Kabag SDM Polres Indragiri Hilir, Kompol Yudha Efiar, S.H., serta dihadiri oleh jajaran pejabat utama Polres Inhil, termasuk Kabag Ops, Kabag Log, Kasat Intelkam, Kasat Tahti, Ka SPKT, para Kanit dan Bintara Satintelkam, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta perwakilan organisasi kemasyarakatan.


Menurut Kasat Intelkam Polres Inhil AKP Jamaluddin, S.H., peringatan Hari Jadi Intelijen Polri ke-80 merupakan momentum strategis untuk memperkuat soliditas internal dan profesionalisme 
personel intelijen.


“Personel Intelijen Polri harus senantiasa mengedepankan kemampuan deteksi dini dan pencegahan dini terhadap setiap potensi gangguan kamtibmas, sehingga situasi keamanan di Kabupaten Indragiri Hilir tetap aman dan kondusif,” jelas AKP Jamaluddin.


AKP Jamaluddin menambahkan bahwa peran intelijen sangat strategis sebagai mata dan telinga pimpinan Polri, sehingga seluruh personel dituntut mampu beradaptasi dengan perkembangan situasi sosial, politik, maupun keamanan. Menurutnya, penguatan kemampuan ini menjadi kunci dalam mendukung tugas kepolisian secara efektif.


Sementara itu, Kapolres Inhil AKBP Farouk Oktora melalui Kabag SDM Polres Inhil Kompol Yudha Efiar, S.H., menekankan pentingnya kegiatan syukuran sebagai ajang untuk menumbuhkan semangat pengabdian, loyalitas, dan komitmen seluruh personel Satintelkam.


“Melalui kegiatan ini, kita berharap seluruh personel semakin termotivasi dalam melaksanakan tugas intelijen dengan profesional, sekaligus menjaga soliditas dan kebersamaan antar personel,” ujar Kompol Yudha Efiar.


Selain itu, kegiatan ini juga menjadi momen untuk mengenang jasa para pendahulu Intelijen Polri, yang telah berkontribusi dalam menjaga keutuhan dan stabilitas keamanan negara. 


Para peserta kegiatan tampak antusias mengikuti doa bersama, sambutan, dan refleksi mengenai peran strategis intelijen dalam menjaga kamtibmas.


Kasat Intelkam juga menekankan bahwa sinergi antarpersonel menjadi salah satu fokus utama, agar setiap tugas intelijen dapat dilaksanakan dengan efektif dan tepat sasaran.


“Kebersamaan yang terjalin selama ini harus terus dipertahankan, agar setiap kegiatan intelijen memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” jelas AKP Jamaluddin.


Seluruh rangkaian syukuran berlangsung sekitar pukul 09.30 hingga 11.00 WIB, berjalan lancar tanpa gangguan keamanan. 


Suasana kekeluargaan tampak kental, dengan personel dan pejabat saling bersilaturahmi serta berbagi pengalaman tugas intelijen.


Peringatan Hari Jadi Intelijen Polri ke-80 ini sekaligus menjadi pengingat bagi seluruh personel Satintelkam Polres Inhil untuk terus meningkatkan profesionalisme, integritas, dan kualitas pelayanan kepada masyarakat, demi terwujudnya Polri yang Presisi, terpercaya, dan dekat dengan masyarakat."****




LIPUTAN INHIL      :    SAD
EDITOR                    :    REDAKSI
Jalur Internasional Tanjung Samak–Kukup Belum Dibuka, Pemkab Meranti Masih Tunggu Izin Pusat

Jalur Internasional Tanjung Samak–Kukup Belum Dibuka, Pemkab Meranti Masih Tunggu Izin Pusat




KabarPesisirNews.Com
KEP.MERANTI RIAU,    — 
Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti menegaskan bahwa rencana pembukaan layanan cop paspor sekaligus jalur lintas internasional Tanjung Samak–Kukup (Malaysia) belum dihentikan. 


Hingga kini, rencana tersebut masih berada dalam proses perizinan di tingkat pemerintah pusat.


Penegasan itu disampaikan calon agen kapal sekaligus pihak ketiga pengelola operasional, AJIS Arika, menyusul viralnya isu layanan cop paspor di Pelabuhan Tanjung Samak, Kecamatan Rangsang, Sabtu (3/1/2026).


Ajis menjelaskan, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti di bawah kepemimpinan Bupati AKBP (Purn) H. Asmar telah mempercayakan persiapan teknis operasional kepada pihak ketiga untuk memastikan kesiapan layanan jika izin pusat diterbitkan.


“Kami meluruskan informasi yang berkembang. Hingga saat ini, rencana cop paspor dan jalur internasional Tanjung Samak–Kukup masih berjalan dan belum ada keputusan penghentian. Kami masih menunggu izin resmi dari pemerintah pusat,” ujar Ajis.


Menurutnya, sejak awal pihaknya telah melakukan koordinasi lintas sektor dengan berbagai instansi terkait, mulai dari Imigrasi, Syahbandar, Karantina, Kepolisian Perairan (KP3), BIN, KPLP, hingga Dinas Perhubungan Kabupaten Kepulauan Meranti.


Ia menegaskan, secara prinsip seluruh unsur di tingkat daerah telah menyatakan kesiapan dan dukungan. Bahkan, dua unit kapal penumpang telah disiapkan sebagai armada awal layanan lintas negara.


“Dari sisi daerah, kesiapan sudah ada. Namun karena ini menyangkut pelayaran dan pelayanan lintas negara, maka kewenangan perizinan sepenuhnya berada di pemerintah pusat,” jelasnya.


Ajis juga menyampaikan, pihak Dinas Perhubungan Kepulauan Meranti telah menegaskan bahwa penetapan status pelabuhan internasional, termasuk layanan cop paspor, hanya dapat dilakukan melalui keputusan pemerintah pusat. Proses tersebut juga mensyaratkan uji kelayakan sarana dan prasarana.


Adapun fasilitas yang wajib dipenuhi meliputi infrastruktur pelabuhan, kantor pelayanan, ruang pemeriksaan (gate), serta ruang tunggu penumpang keberangkatan dan kedatangan sesuai standar internasional.


Lebih lanjut, Ajis menegaskan bahwa Bupati Kepulauan Meranti tetap memberikan dukungan penuh terhadap rencana pembukaan jalur internasional Tanjung Samak–Kukup. Program ini dinilai sejalan dengan visi kepala daerah dalam mempermudah akses layanan keimigrasian, khususnya bagi masyarakat Pulau Rangsang dan sekitarnya.


“Pak Bupati optimistis. Ini bentuk komitmen untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat, namun tentu harus melalui proses dan regulasi yang berlaku,” tegasnya.


Jika izin pemerintah pusat nantinya terbit, jalur internasional ini diyakini akan berdampak signifikan bagi masyarakat di sejumlah wilayah, seperti Desa Penyagun, Repan Tebun, Sokop, Beting, Tanjung Kedabu, serta kecamatan lainnya, termasuk Tebing Tinggi Timur, Sungai Tohor, Tanjung Sari, Topang, dan Teluk Buntal.
Ajis juga menambahkan, saat ini telah ada arahan agar kapal penumpang dari Selatpanjang tidak singgah di Tanjung Samak. Rute yang diperbolehkan nantinya hanya Tanjung Samak–Kukup dan Kukup–Tanjung Samak, sesuai ketentuan pelayaran lintas negara.


“Kami mengimbau masyarakat untuk bersabar dan tidak terpengaruh isu yang berkembang. Saat ini kami fokus melengkapi persyaratan dan menunggu keputusan resmi pemerintah pusat,” pungkasnya.


Sementara itu, pihak agen kapal bersama instansi terkait seperti Imigrasi, Syahbandar, dan Dinas Perhubungan terus melengkapi dokumen dan persyaratan teknis guna mendukung proses perizinan.


Pemerintah daerah berharap, apabila jalur internasional ini terealisasi, tidak hanya mempermudah mobilitas lintas negara, tetapi juga membuka lapangan kerja, meningkatkan perekonomian masyarakat, serta mendorong pertumbuhan kawasan perbatasan di Kepulauan Meranti."****




LIPUTAN         :    NUR
EDITOR           :    REDAKSI
Bupati Meranti Sambut Silaturahmi Sat Intelkam Polres Meranti di HUT ke-80 Intelijen Polri

Bupati Meranti Sambut Silaturahmi Sat Intelkam Polres Meranti di HUT ke-80 Intelijen Polri





KabarPesisirNews.Com
KEPULAUAN MERANTI – Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H. Asmar, menyambut silaturahmi dan anjangsana jajaran Satuan Intelijen dan Keamanan (Sat Intelkam) Polres Kepulauan Meranti dalam rangka Hari Jadi Fungsi Intelijen Polri ke-80, Senin (5/1/2026).


Silaturahmi tersebut merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Jadi Fungsi Intelijen Polri yang diperingati setiap 2 Januari. Dalam kesempatan itu, jajaran Sat Intelkam Polres Kepulauan Meranti menyerahkan cenderamata sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi kepada tokoh senior intelijen yang telah berkontribusi dalam perjalanan fungsi intelijen Polri.


Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H. Asmar, mengapresiasi kunjungan tersebut dan menyebut silaturahmi sebagai momentum penting untuk memperkuat sinergi serta soliditas antar generasi intelijen.


Menurut Asmar, fungsi intelijen memiliki peran strategis sebagai “mata dan telinga” pimpinan dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat. Karena itu, ia menekankan pentingnya profesionalisme, kedisiplinan, dan soliditas dalam menjalankan tugas.


“Saya juga pernah bertugas di fungsi intelijen. Jalankan tugas sesuai dengan peran masing-masing, jaga soliditas, dan terus kembangkan fungsi intelijen, termasuk intelijen dasar, untuk mendukung tugas kepolisian dan pemerintahan,” ujar Asmar.


Sementara itu, Kasat Intelkam Polres Kepulauan Meranti menyampaikan bahwa kegiatan silaturahmi dan anjangsana ini bertujuan untuk menjalin kedekatan emosional sekaligus meminta masukan dan arahan dari para senior intelijen.


“Kami berharap melalui silaturahmi ini mendapat motivasi serta pengalaman berharga dari para senior agar personel intelijen semakin profesional dalam menjalankan tugas,” katanya.
Di akhir pertemuan, Bupati Kepulauan Meranti menyampaikan terima kasih atas silaturahmi yang terjalin dan mendoakan agar fungsi intelijen Polri semakin kuat dan profesional di usia ke-80 tahun."****





LIPUTAN        :     NUR
EDITOR          :     REDAKSI
Polres Kepulauan Meranti Gelar Patroli KRYD, malam hari Cegah gangguan kamtibmas

Polres Kepulauan Meranti Gelar Patroli KRYD, malam hari Cegah gangguan kamtibmas








KabarPesisirNews.Com
KEP.MERANTI RIAU,    – 
Kepolisian Resor (Polres) Kepulauan Meranti kembali menggelar Apel dan Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) Kompi Siaga I pada Sabtu malam (3/1/2026), sebagai upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Kota Selatpanjang.


Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 21.00 WIB tersebut dipusatkan di Markas Polsek Tebing Tinggi, Jalan Pembangunan I, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti.


Apel dan patroli dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Kepulauan Meranti AKP Aguslan, S.H., yang mewakili Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Aldi Alfa Faroqi, S.H., S.I.K., M.H. Turut hadir KA SPKT Polres Kepulauan Meranti IPTU Wahyu Dwi Heriyanto, Kanit Tipidkor Satreskrim IPTU Rasoki Simatupang, S.H., serta personel Kompi Siaga I Polres Kepulauan Meranti.


Usai apel, personel gabungan melaksanakan patroli di sejumlah ruas jalan dan titik rawan di Kota Selatpanjang, di antaranya Jalan Merdeka, Jalan Diponegoro, Jalan Tanjung Harapan Ujung, Jalan Pelajar, Jalan Imam Bonjol, Jalan Kartini, Jalan Pramuka, Jalan Alahair, hingga kawasan Gogok Darussalam.


Selain menyisir jalan utama, patroli juga menyasar objek vital seperti Lapas Kelas IIB Selatpanjang, Kantor PLN Selatpanjang, perkantoran perbankan, serta sejumlah area publik yang dinilai rawan terjadinya gangguan kamtibmas.


AKP Aguslan menjelaskan, dalam kegiatan tersebut petugas melakukan patroli dialogis dengan masyarakat, memberikan imbauan kamtibmas, serta melakukan pemeriksaan kendaraan bermotor. 


Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi tindak kriminal seperti pencurian dengan kekerasan, pencurian dengan pemberatan, pencurian kendaraan bermotor (C3), aksi premanisme, hingga kepemilikan senjata tajam.


“Hadirnya polisi di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman dan mencegah terjadinya gangguan keamanan, khususnya pada malam hari,” ujarnya.


Hasil patroli menunjukkan kegiatan berjalan lancar tanpa kendala berarti. Situasi keamanan di wilayah Kota Selatpanjang terpantau aman dan kondusif hingga patroli berakhir sekitar pukul 22.45 WIB.


Polres Kepulauan Meranti menegaskan akan terus melaksanakan patroli KRYD secara berkelanjutan sebagai bentuk komitmen dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri."****




SUMBER        :
HUMAS POLRES KEP.MERANTI
EDITOR         :     REDAKSI 
Ketua Umum DPH LAMR  Kepulauan Meranti Kunjungi LAMR Kecamatan Rangsang

Ketua Umum DPH LAMR Kepulauan Meranti Kunjungi LAMR Kecamatan Rangsang






KabarPesisirNews.Com
KEP.MERANTI RIAU,    -
Ketua Umum Dewan Pimpinan Harian Lembaga Adat Melayu Riau (DPH LAMR), Datuk Seri Afrizal Cik,  S.Sos., M.Si., mengunjungi LAMR Kecamatan Rangsang.  


Kunjungan yang dimaksudkan untuk bertemu dengan Pengurus LAMR dan Camat Rangsang, Budi Cahyadi, S. IP.,  dilaksanakan di Balai Adat LAMR Kecamatan Rangsang,  Desa  Tanjungsamak. Sabtu (3/1/26).


Dalam sambutannya,  Ketua LAMR Kecamatan Rangsang,  Datuk H. Mahidin,  menyampaikan ucapan terima kasih atas kesediaan Ketua Umum DPH LAMR Kepulauan Meranti yang telah sudi datang ke LAMR Kecamatan Rangsang. 


"Kami mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kesediaan Datuk Seri Afrizal Cik di Balai Adat LAMR Kecamatan Rangsang", ucap Datuk H. Mahidin. 


Hal senada juga diucapkan oleh Camat Rangsang,  Budi Cahyadi.  Dalam sambutannya beliau menyampaikan siap untuk membantu dan memberdayakan LAMR dalam memajukan adat dan budaya Melayu. 


Selanjutnya,  Ketua Umum  DPH LAMR Kabupaten Kepulauan Meranti,  Datuk Seri Afrizal Cik menyampaikan tentang gerak langkah LAMR untuk melestarikan dan memajukan adat dan budaya Melayu.


"Sesuai dengan fungsi dan peranannya untuk menjaga adat istidat dan budaya Melayu,  LAMR juga harus menjadi perekat dan pemersatu masyarakat.  LAMR harus hadir untuk menjaga keseimbangan alam dan masyarakat.  


Karena itu,  kerjasama antara LAMR dan Paguyuban masyarakat lainnya serta pemerintah setempat,  dalam hal ini Camat Rangsang sangat diperlukan", ucap Datuk Seri Afrizal Cik. 


"Kami mohon kepada Camat Rangsang,  Tuan Budi Cahyadi,  selaku Payung Panji Adat LAMR Kecamatan Rangsang,  untuk ikut membangun LAMR. Seandainya terdapat suatu keharusan untuk menambahkan jumlah pengurus LAMR Kecamatan Rangsang,  kami mohon Ketua LAMR dan jajarannya bersama Camat untuk melaksanakan Rapat Pleno Pergantian Pengurus.  


Mana yang tidak aktif ataupun yang sudah meninggal dunia,  silakan untuk diganti. AD dan ART LAMR memberi ruang untuk itu", lanjut Datuk Seri Afrizal Cik. 


"Kami yakin,  di bawah kepemimpinan Camat Budi Cahyadi,  Kecamatan yang paling timur di Kepulauan Meranti,  yang berbatas langsung dengan Provinsi Kepulauan Riau ini akan bertambah maju,  begitu juga dengan lembaga adatnya.  Saya mohon kepada Tuan Camat dan seluruh pengurus,  jadikanlah LAMR Rangsang ini sebagai rumah besar pemajuan kebudayaan Melayu dan wadah pelestarian adat-istiadat serta tempat sandaran menjaga kearifan lokal", harap Datuk Seri Afrizal Cik. 


Pada kunjungan tersebut,  Datuk Seri Afrizal Cik dan Camat Budi Cahyadi juga menyaksikan penyerahan pakaian kelengkapan pengurus LAMR.  Penyerahan dilaksanakan oleh Datuk H. Mahidin selaku Ketua LAMR Kecamatan Rangsang.




SUMBER      : 
Humas LAMR KEP.MERANTI
EDITOR        :    REDAKSI 

Sabtu, 03 Januari 2026

Rekanan Kontraktor Kecewa Berat Pekerjaan Selesai Pembayaran  Keuangannya di Tunda Bayar

Rekanan Kontraktor Kecewa Berat Pekerjaan Selesai Pembayaran Keuangannya di Tunda Bayar






KabarPesisirNews.Com
SELATPANJANG RIAU,   -
Banyak rekanan kontraktor yang merasa kecewa terhadap pihak pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti ini, oleh karena Proyek yang di kerjakan oleh rekanan tersebut sudah selesai dan sudah di serah terima kepihak dinas terkait, sementara para rekanan kontraktor sampai kini masih menunggu dan mengharapkan supaya pekerjaan tersebut agar segera dibayarkan secepatnya oleh pemerintah. 


Karena para rekanan terkesan masih  banyak tersangkut dengan hutang piutang, terkait pekerjaan tersebut dengan para penyedia material.


Sebaliknya pemerintah menegaskan terhadap rekanan agar pekerjaan proyek harus di siapkan sebelum hakir tahun ini, karena pada tanggal 25 bulan Desember pemerintah sudah tutup buku .


Oleh karenanya para rekanan kontraktor berusaha secepatnya mempersiapkan pekerjaan tersebut, meski dengan cara apapun karena setelah pekerjaan selesai mereka mengharapkan agar anggaranya dapat dibayarkan oleh pihak terkait.


Sementara setelah selesai pekerjaan tentunya pihak rekanan mengajukan SPM ke pihak BPKAD Kepulauan Meranti untuk meminta agar pembayaran secepatnya dicairkan hingga sampai sekarang ada yang belum dibayarkan sampai saat ini.
 

Sementara para rekanan kontraktor telah berusaha dengan susah payah berhutang kesana sini demi untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut, karena waktu sudah mendesak sebelum penggantian tahun .


Salah satu rekanan kontraktor Wan Pren kepada wartawan, Jumat (02-01-2026)
Ia mengungkapkan penyesalan terhadap Pemerintah daerah Kepulauan Meranti  apalagi setelah berusaha keras dengan beberapa rekanan untuk menjumpai kepala badan Pengelola keuangan Daerah (BPKAD)  dan, Kabid di BPKAD  yang bernama Dayat, ironisnya dalam pertemuan nya dengan Dayat, ia mengatakan bahwa nadih ada beberapa Rekanan yang belum di bayar, tapi akan kita bayarkan dananya pada bulan  Pebruari 2026 ini, hal senada juga di katakan oleh Kaban BPKAD ,Pajar triasmoko. Karena saat ini anggaran keuangan memang tidak cukup untuk melakukan pembayaran. Untuk Rekanan Kontrator Terang Wan Pren.


Wan Pren  menambahkan di depan Kabid tersebut, bahwa pemerintah daerah tidak di perbolehkan untuk menunda pembayaran yang menjadi kewajiban atau penggunakan dana yang bersumber dari DAU, karena hal tersebut akan berdampak pada pelayanan publik dan penundaan pembayaran yang dilakukan oleh daerah sendiri tanpa dasar hukum yang kuat dapat dianggap sebagai pelanggaran pengelolaan keuangan Daerah, imbuhnya 


Masih bersama Wan Pren,
kalau memang kepala badan keuangan Meranti ini tidak bisa untuk melakukan pembayaran, jadi kami mau kemana lagi untuk mintak pembayaran tersebut.


Sementara kami memang telah berusaha menyelesaikan pekerjaan meski berhutang kesana - sini demi menyelesaikan pekerjaan tersebut , namun setelah kami mengajukan pencairan akirnya pihak keuangan daerah seakan berdalih dengan alasan yang tak masuk akal, anehnya dengan  anggaran APBD tersebut ada terdapat rekanan yang telah mendapat pencairan nya,


Sementara dari sumber anggaran dana DAU ini masih ada rekanan yang belum dan tidak  dibayar.


Hal ini merupakan suatu kejanggalan dan terkesan pilih kasih ini perlu di pertanyakan .


Yang jelas papar Wan Pren, kalau memang tidak bisa atau tak mampu pihak bidang keuangan daerah, untuk menyelesaikan pembayaran pekerjaan ini lebih baik mundur saja dari dinas tersebut dari pada banyak menimbulkan masalah di Meranti ini, tegas Wan Pren.


Di tempat terpisah ketua organisasi Gerakan Rakyat Buyung menyesalkan hal ini terjadi 


ia  berharap kepada Pemerintah daerah untuk tidak menunda nunda pembayaran terhadap rekanan kontraktor, rekanan itu juga sangat mengharapkan hasil kerjanya,  sementara  pekerjaannya sudah selesai maka anggaranya segera dicairkan sebelum hal ini merembak ke ranah lain atau setidak nya jangan ada kesan pilih kasih terhadap para rekanan kontraktor, kalau memang belom cukup anggaran lebih baik semuanya jangan ada pembayaran terhadap rekanan hingga tak berdampak  serta tidak ada merasa di anak tirikan dalam hal ini ,kata Buyung."****




LIPUTAN        :   ZAINI
EDITOR          :    REDAKSI 

Rabu, 31 Desember 2025

Polres Meranti Paparkan Capaian Kinerja dalam Press Release Akhir Tahun 2025

Polres Meranti Paparkan Capaian Kinerja dalam Press Release Akhir Tahun 2025





KabarPesisirNews.Com
KEPULAUAN MERANTI RIAU,  -
Polres Kepulauan Meranti menggelar Press Release Akhir Tahun 2025 pada Rabu (31/12/2025) sore. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rupatama Lantai II Polres Kepulauan Meranti sebagai wujud keterbukaan informasi dan pertanggungjawaban kinerja kepolisian kepada publik.


Press release tersebut dihadiri Bupati Kepulauan Meranti AKBP (Purn) H. Asmar, Kapolres AKBP Aldi Alfa Faroqi SH SIK MH, Wakapolres Kompol Detis Mayer Silitonga SH, unsur Forkopimda, pimpinan DPRD, perwakilan TNI, Kejaksaan, tokoh adat, jajaran pejabat utama Polres Kepulauan Meranti, serta awak media.


Sejumlah pejabat yang turut hadir diantaranya, Ketua DPRD Kepulauan Meranti H. Khalid Ali SE, Dandim 0303/Bengkalis yang diwakili Pabung Mayor Rusdi D, Kajari Ricky Makado SH MH, Danramil 02/Tebing Tinggi Kapten Arh Efri H Nasution S.Sos, serta Ketua LAMR Datuk Afrizal Cik.


Dalam sambutannya, Bupati Asmar menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Kapolres beserta seluruh jajaran Polres Kepulauan Meranti atas dedikasi dan pengabdian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).


Ia menegaskan bahwa sinergi antara pemerintah daerah, Polri, TNI, serta seluruh elemen masyarakat merupakan kunci utama dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif guna mendukung pembangunan daerah.


"Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti berkomitmen untuk terus mendukung pelaksanaan tugas-tugas kepolisian," ujar Asmar.


Acara kemudian dilanjutkan dengan pemutaran video kaleidoskop Polres Kepulauan Meranti Tahun 2025 yang menampilkan rangkuman kegiatan, capaian kinerja, serta pengungkapan berbagai kasus selama satu tahun terakhir.


Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP Aldi Alfa Faroqi, dalam paparannya menyampaikan sejumlah capaian kinerja Polres Kepulauan Meranti sepanjang Tahun 2025, baik di bidang pembinaan, operasional, penegakan hukum, maupun kegiatan preemtif dan preventif dalam menjaga stabilitas kamtibmas.


AKBP Aldi mengungkapkan, sepanjang 2025 angka kriminalitas di wilayah hukum Polres Kepulauan Meranti mengalami penurunan sebesar 2,5 persen. Jika pada 2024 tercatat 164 kasus, maka pada 2025 jumlahnya turun menjadi 160 kasus.


"Penurunan ini merupakan hasil dari konsistensi penegakan hukum, peningkatan patroli, serta respons cepat terhadap setiap laporan masyarakat. Kami berupaya memastikan setiap perkara ditangani secara profesional dan tuntas,” ujar AKBP Aldi.


Ia menegaskan, fokus Polres Kepulauan Meranti tidak hanya pada penindakan, tetapi juga pada penyelesaian perkara hingga memberikan kepastian hukum dan rasa keadilan bagi masyarakat.


Secara rinci, Satreskrim Polres Kepulauan Meranti menangani 63 kasus dengan tingkat penyelesaian 45 kasus. Sementara Satresnarkoba mencatat capaian paling menonjol dengan menyelesaikan 42 kasus dari 37 laporan, atau mencapai 113,5 persen, sebagai bentuk keseriusan dalam memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkotika.


Di sisi lain, Satlantas dan Satpolairud berhasil menuntaskan seluruh perkara yang ditangani dengan capaian 100 persen. Kinerja solid juga ditunjukkan jajaran polsek, di antaranya Polsek Tebing Tinggi dengan tingkat penyelesaian 92 persen, Polsek Rangsang 84,6 persen, Polsek Rangsang Barat 50 persen, serta Polsek Merbau yang menuntaskan seluruh perkara yang ditangani.


Meski mencatat hasil positif, Kapolres menegaskan pihaknya tidak akan berpuas diri. Evaluasi dan pembenahan akan terus dilakukan, terutama dalam penanganan kasus-kasus yang berdampak langsung terhadap keamanan dan ketertiban masyarakat.


Pada kesempatan tersebut, Kapolres juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh stakeholder dan masyarakat atas dukungan serta kerja sama yang telah terjalin selama ini.


"Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bersinergi bersama Polres Kepulauan Meranti dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujar AKBP Aldi.


Kegiatan juga diisi dengan sesi tanya jawab antara Kapolres Kepulauan Meranti dan awak media terkait kinerja kepolisian selama tahun 2025. Dalam sesi ini, Kapolres memberikan penjelasan secara terbuka dan transparan atas berbagai pertanyaan yang diajukan.


Sementara itu, Ketua DPRD Kepulauan Meranti, H. Khalid Ali, dalam sambutannya turut menyampaikan dukungan dan apresiasi terhadap kinerja Polres Kepulauan Meranti.


Ia berharap sinergi dan kolaborasi yang telah terjalin dengan baik dapat terus ditingkatkan di masa mendatang.


Apresiasi serupa disampaikan Ketua Umum DPH LAMR Kepulauan Meranti, Datuk Seri Afrizal Cik. Ia menilai Polres Kepulauan Meranti mampu menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dengan tetap menghormati nilai-nilai adat dan kearifan lokal Melayu.


"Polres Meranti tidak hanya menciptakan rasa aman secara fisik, tetapi juga menjaga kenyamanan sosial di tengah masyarakat,” katanya.


Press Release Akhir Tahun 2025 ini dinilai menjadi sarana strategis bagi Polres Kepulauan Meranti dalam menyampaikan capaian kinerja kepada publik secara terbuka, transparan, dan akuntabel.


Kegiatan berakhir sekitar pukul 16.30 WIB. Selama berlangsungnya acara, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif."****




SUMBER       :
Humas Polres Kep.Meranti
EDITOR          :   REDAKSI