Kabarpesisirnews.com KPN
MERBAU RIAU, -
Sebanyak 16 (Enam Belas) orang Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Kecamatan Merbau, Kabupaten Kepulauan Meranti Riau, dikukuhkan oleh Camat Merbau Muhammad Nazir, S.Pd. MSi
Pengukuhan Paskibraka kali ini mengambil tempat di Aula Kantor Camat Merbau pada Jum'at (16/8/2024) malam berlangsung hidmat. Prosesi dimulai dengan penandatanganan Ikrar janji.
Sebelum pengukuhan, terlihat Camat Merbau bersama Unsur pimpinan Kecamatan bersama wakil Ketua DPRD Kepulauan Meranti, didampingi LAMR Merbau, Lurah/Kades melepas fawai obor, dalam rangka semarak memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) RI Ke- 79.
Camat Merbau Muhammad Nazir S.Pd.MSi mengucapkan selamat atas terpilihnya para anggota Paskibraka tersebut. Ia mengatakan, yang terpilih dinilai memiliki ketahanan fisik dan mental yang prima, sesuai, moralitas, serta disiplin yang tinggi, ucapnya disela pengukuhan tersebut.
Selamat untuk Peserta Paskibraka, ini merupakan amanah dan tanggung jawab yang besar sebagai anggota pasukan pengibar bendera merah putih pada pelaksanaan upacara peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia Ke-79," tahun 2024, tutur orang nomor satu Kecamatan Merbau itu.
Dia juga menambahkan, pengukuhan itu menjadi momentum rasa kebanggaan dan kehormatan bagi anggota Paskibra dan juga turut dirasai bagi kedua orangtua mereka, seraya berharap agar sejumlah anggota Paskibraka dapat melaksanakan tugasnya sesuai harapan kita bersama.
"Suatu kebanggaan tersendiri bagi orangtua menyaksikan putra-putrinya berkesempatan mendapatkan kepercayaan dari Pemerintah Kecamatan Merbau untuk "menunaikan suatu tugas yang mulia," dihari yang bersejarah bagi bangsa Republik Indonesia ini, ujarnya
Lebih lanjut, Camat Merbau Muhammad Nazir tidak lupa mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada para orang tua/wali para anggota Paskibraka, yang sudah percaya buat anaknya mengikuti pembinaan sebelumnya.
Para pembina, pembimbing, pelatih dan panitia, kami ucapkan terima kasih atas segala usaha serta kesungguhan dalam membimbing selama proses pelatihan dan pendidikan putra-putri terbaik di Kecamatan Merbau yang kita cintai ini," pungkas Muhammad Nazir.
Turut hadir pada saat pengukuhan, selain dihadiri Camat Merbau Muhammad Nazir, S.Pd.MSi juga hadir Kapolsek Merbau IPTU Jimmy Andre SH.MH, Danramil 06 Merbau Kapten Arh Efri Hardin Nasutiun S.Sos, WakiKetua DPRD Kepulauan Meranti H.Khalid Ali SE, Ketua LAMR Kecamatan Merbau Syafruddin S.Hum, Kepala Desa Bagan Melibur Isnadi S.Pd, para pelatih Paskibraka, tokoh masyarakat, dan tamu undangan lainnya."*****
Laporan. : Ali Sanip
Editor. : R.Arifin