Kabarpesisirnews.com
KEPULAUAN MERANTI RIAU, -
Plt Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H. Asmar, menghadiri peringatan Isra' Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW 1446 H/2025 M yang berlangsung di Masjid Agung Darul Ulum, Selatpanjang, pada Selasa (11/2/2025).
Acara ini dihadiri oleh unsur Forkopimda Kepulauan Meranti, Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti, Camat Tebing Tinggi, Lurah, Imam dan Pengurus Masjid Agung Darul Ulum, Panitia Hari Besar Islam (PHBI), serta para alim ulama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh wanita, dan tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Plt Bupati H. Asmar menyampaikan apresiasi kepada Pengurus Masjid Agung Darul Ulum atas terselenggaranya acara tersebut. Ia berharap peringatan Isra' Mi'raj dapat memberikan dampak positif bagi umat Islam untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT.
"Saya berharap kegiatan ini dapat menjadi sarana bagi kita semua untuk semakin mendekatkan diri kepada Sang Pencipta, sehingga kehidupan kita semakin tertata dalam bingkai agama," ujarnya.
Lebih lanjut, ia mengingatkan bahwa peringatan Isra' Mi'raj bukan sekadar mengenang peristiwa bersejarah, tetapi juga mengambil hikmah dari perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW.
Dua peristiwa besar dalam Isra' Mi'raj, yakni perjalanan horizontal dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha serta perjalanan vertikal dari Masjidil Aqsha ke Sidratul Muntaha, menjadi pelajaran bagi umat Islam dalam menjalani kehidupan secara seimbang.
"Perjalanan Isra' dan Mi'raj memiliki hikmah dalam membentuk manusia yang seutuhnya serta masyarakat yang adil dan makmur. Hikmah ini mengajarkan kita untuk menjalani hidup secara seimbang dan mampu mengendalikan diri," tambahnya.
Ia juga mengajak masyarakat Kepulauan Meranti untuk memahami keseimbangan dalam kehidupan, baik dalam hubungan dengan Allah (hablumminallah), hubungan antar sesama manusia (hablumminannas), maupun hubungan dengan alam sekitar.
Menurutnya, iman, takwa, dan kepercayaan yang kuat akan mendorong terciptanya harmoni sosial serta kelestarian lingkungan.
"Saya mengajak seluruh masyarakat untuk berkomitmen dalam menyeimbangkan kehidupan, baik secara vertikal dengan Tuhan maupun secara horizontal dengan sesama manusia dan alam sekitar. Mari kita berpartisipasi aktif dalam pembangunan di berbagai aspek, baik ekonomi, sosial budaya, maupun sumber daya manusia," katanya.
Di akhir sambutannya, Plt Bupati H. Asmar berharap peringatan Isra' Mi'raj dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk berpikir lebih jernih serta meningkatkan semangat dalam membangun Kabupaten Kepulauan Meranti yang maju dan agamis.
"Semoga semangat Isra' Mi'raj ini memberikan kesejukan dan kejernihan berpikir bagi kita semua serta meningkatkan semangat dalam membangun daerah sesuai dengan kapasitas dan kemampuan masing-masing," tutupnya."****
LIPUTAN KEP.MERANTI : NUR
EDITOR : R.ARIFIN