Kamis, 09 September 2021

Penyaluran Abon Kita dari Qurban IZI Riau Melakukan Kunjungan Ke Salah satu TPQ atau Mushallah yang berada di Kabupaten Kampar

KABAR PESISIR NEWS.ID
KAMPAR RIAU,  -
Penyaluran Abon Kita dari Qurban IZI Riau  Melakukan Kunjungan Ke Salah satu TPQ atau Mushallah yang berada di Kabupaten Kampar Tepatnya di Desa Sungai Tonang Kec. Kampar Utara yakni TPQ  At-Thayyibah RW II Dusun I Sungai Tonang yang sampai saat ini masih belum memiliki Sumur. 


Abdul Ghofur Selaku Ketua Pemberdayaan dan Pembangunan Masyarakat IZI Riau Menyampaikan bahwasanya beliau meminta salah satu program dari IZI Riau harus kita adakan di Kampar dan Alhamdulillah ternyata masih ada salah satu mushalla di kab.Kampar yg masih belum memiliki Sumur, dan harus bersama-sama kita untuk mewujudkan nya melalui yayasan LAZNAZ IZI RIAU.

Sembari Melakukan Survei di titik lokasi Sumur Bor yang akan dibangun oleh IZI Riau, Ikhwansyah selaku Ketua Umum Ikatan Mahasiswa Tambang (IMKT) juga sembari hadir untuk menyalurkan Zakat Abon Kita dari hasil Qurban Idhul Adha IZI yang dikemas praktis siap saji untuk Kaum Lansia di Desa Sungai Tonang.

Zali Pauzan Selaku pengurus TPQ At-Thayyibah desa Sungai Tonang yang mendapatkan Kesempatan dari IZI Riau untuk melakukan pembangunan sumur, mengucapkan ribuan Terimakasih kepada pengurus IZI Riau dan Ketua IMKT yang telah merekomendasikan TPQ kami untuk dilakukan pembangunan sumur ini. 
Semoga di Perjuangan dan usaha kita bersama di Ridhoi Allah dan bisa menciptakan generasi bangsa cinta mushalla serta sesuai dengan apa yang sama-sama kita harapkan Kedepannya."****

LAPORAN           :   OJA
EDITOR               :   REDAKSI

Load comments