Selasa, 17 Oktober 2023

Pererat silaturahmi : Komandan koramil 02 tebing tinggi kabupaten kepulauan meranti Kapten Arh isnanu berkunjung ke sekretariat LSM Trisula meranti.


Kabarpesisirnews.com    KPN

SELATPANJANG RIAU,    -

Selasa 17 oktober 2023.

Guna menciptakan kondusifitas di wilayah teritorialnya,Danramil 02/Tebingtinggi,kabupaten kepulauan meranti Kapten Arh Isnanu didampingi Babinsa koramil 02 tebing tinggi Eka rafiz melaksanakan silaturahmi ke sekretariat LSM trisula meranti.




Kehadiran Danramil di sambut langsung oleh ketua umum trisula meranti firman chandra di jl. Kartini GG pegawai no.22 selatpanjang timur, kabupaten kepulauan meranti.





Kapten isnanu mengatakan kunjungan ini dilaksanakan sebagai jalinan silaturahmi untuk menjalin hubungan yang baik yang selama ini sudah terjalin dan juga bertujuan untuk saling berkordinasi agar bisa memberikan yang terbaik untuk masyarakat.





"Kunjungan ini untuk mempererat hubungan silaturahmi yang selama ini sudah terjalin dengan baik, dan juga saling berkordinasi untuk memberikan yang terbaik pada masyarakat,"ungkap danramil.





Kapten Arh isnanu memeberikan suport dan semangat untuk LSM trimer demi kemajuan pembangunan suatu daerah dan kepentingan masyarakat.


"Kita akan terus bersinergi dan juga memberi semangat, karena LSM adalah salah satu pilar pembangunan nasional, LSM  harus bisa memberikan edukasi yang baik dalam mendidik masyarakat, LSM adalah mitra masyarakat yang baik bukan untuk dimusuhi, ungkap Danramil.






Ketua umum trisula firman chandra mengucapkan terima kasih atas kunjungan komandan koramil 02 tebing tinggi,kabupaten kepulauan meranti Kapten Arh Isnanu.





"Saya selaku ketua umum trisula meranti mengucapkan terima kasih dengan kunjungan komandan koramil 02 tebing tinggi kapten Arh isnanu, tentunya ini menjadi suatu kehormatan besar bagi kita LSM Trisula meranti," ungkap ketua.





Firman mengatakan dengan kepengurusan yang baru lembaga swadaya masyarakat (LSM) Trisula Meranti akan terus gencar menggelar Audiensi upaya menjaga hubungan silaturahmi dan kemitraan dapat terus terjalin dengan baik.




“Saya menggagaskannya ini semenjak saya dipilih menjadi ketua umum LSM Trisula meranti , alhamdulilah berkat kekompakan anggota masih berjalan dengan baik meski banyak dinamika tantangan namun tetap tegak exist hingga bertahan pada tahun 2023 saat ini,”ungkap ketua





Masih menurut ketua "Kita akan terus fokus dan konsisten melakukan pembinaan peningkatan (SDM), Anggota organisasi agar menjalankan tugas sosial kontrol serta dapat profesional dan independen",cetusnya.





Ketua umum trisula meranti juga menghimbau kepada Seluruh elemen masyarakat dan pemerintah daerah serta pihak lainnya bahwa anggota LSM trisula meranti dibawah kepemimpinannya nanti yang bertugas dibekali dengan Atribut surat tugas, serta KTA yang baru  Kunjungan di akhiri dengan poto bersama."****




EDITOR             :    R.ARIFIN

Load comments